Diskusi Terbuka KPU Medan Bersama Awak Media

MEDAN | Bongkarnews.com – Komisi Pemilihan Umum (kPU) kota Medan menggelar diskusi terbuka bersama awak media di aula kantor KPU Medan di Jln Kejaksaan no 37, Selasa (04/02/2020) siang ini.

Diskusi yang bertemakan “Mencari Calon PPK yang Berintegritas” dimana membahas berbagai persoalan baik yang lalu maupun mengantisipasi adanya persoalan yang akan datang khususnya menyangkut jelang pemilihan Walikota Medan.

Bacaan Lainnya

Diskusi dipimpin ketua KPU kota Medan Agussyah Ramadani Damanik didampingi komisioner KPU lainnya.

Dalam hal ini Agus menyampaikan dilaksanakanya diskusi bersama rekan media ini baru pertama kalinya dilakukan di Sumatera Utara.

Dirinya menilai dengan mengajak rekan media dalam diskusi dikarenakan awak media sama seperti satelit dan media secara langsung mengetahui situasi di lapangan.

“Informasi inilah yang sangat dibutuhkan dalam diskusi ini”, ujarnya.

Sementara itu Kordinator wartawan KPU Medan, Amru menanggapi soal tema diskusi yang disebutkan sulit untuk mencari orang-orang yang berintegeritas tinggi.

“Sebab integritas adalah suatu yang sangat sulit dicari saat ini, namun demikian mudah mudahan apa yang menjadi harapan bagi KPU Medan dapat terwujud “, tuturnya.

Diakhir kegiatan panitia pelaksana kegiatan mengucapkan banyak terima kasih dan meminta semua media bisa bersinergi guna terlaksananya pemilihan umum yang sukses dan aman. (Bonawi/Findo)

Pos terkait