Dandim 0207/Sml Tinjau Pembukaan Jalan dan Pembuatan Jembatan Dalam Program TMMD

OKEBUNG|
Komandan Kodim 0207/Simalungun, Letkol Inf Robinson Tallupadang, S.I.P, MH meninjau lokasi sasaran fisik Pra TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-102 di Jalan Famboyan, Blok III, Kelurahan Bah Sorma, Kecamatan Siantar Sitalasari, Kota Pematang Siantar, Kab Simalungun, Sumatera Utara (Sumut) .

Didampingi para staf nya,Dandim 0207/Sml meninjau kegiatan Pra TMMD pembukaan Jalan sepanjang 220 Meter dan pembuatan jembatan.

Bacaan Lainnya

Dandim mengatakan bahwa kegiatan yang dilaksanakan para prajurit TNI merupakan kegiatan Pra TMMD yang akan dilanjutkan ke TMMD atas perintah komando atas.Melalui program TMMD ke-102 Kodim 0207/Sml ini kita berupaya meningkatkan akses jalan masyarakat.

“Melalui program TMMD ini akses jalan masyarakat akan berkembang dan perekonomian masyarakat juga meningkat, “sebut Dandim

Selain itu, dengan pembukaan jalan dan pembangunan jalan,TNI turut mendukung program pemerintah dalam pemerataan pembangunan, khususnya untuk mempermudah transportasi masyarakat Kelurahan Bah Sorma.

“Saya berharap dengan adanya kegiatan TMMD ke-102 ini
seluruh stakeholder yang terkait dalam rangka memajukan kesejahteraan ekonomi masyarakat wilayah Kodim 0207/Simalungun dapat mendukungnya, khususnya dukungan dari masyarakat setempat.

Kegiatan program TMMD ke-102 dilaksanakan oleh Kodim 0207/Sml dengan mengerahkan prajurit TNI yang tergabung dalam Satgas TMMD sebanyak 150 orang dan dibntu masyarakat sebanyak 65 orangm

“Para personel Satgas dan masyarakat membuka jalan sepanjang 220 meter dengan lebar jalan 4 meter dan juga membuka jalan sepanjang 60 meter lebar 2 meter serta pembuatan jembatan sepanjang 5 meter dengan lebar 2,5 meter, “urai Dandim.

“ Dengan perbaikan akses jalan ini secara otomatis akan menaikkan taraf kehidupan dan memudahkan warga dalam melaksanakan kegiatan sehari-hari,untuk itu saya sangat berharap adanya dukungan dari masyarakat ” pungkasnya.(red)

Pos terkait