Labuhanbatu, Bongkarnews.com:
Pasangan calon Hendri Syahputra Daulay – Ellya Rosa Siregar (Hero) di dampingi pengurus Partai Politik dan simpatisan mendaftarkan ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Labuhan batu di Kantor Sekretariat jalan W .R Supratman Kelurahan Padang Matinggi Kecamatan Rantau Utara Labuhan batu Kamis (29/8/2024)

Di usung dengan kekuatan 4 partai Politik yaitu: Partai Gerindra, PDI-P, PAN dan Perindo, Hero ikut berkompetisi dalam pemilihan kepala daerah Bupati dan Wakil Bupati Periode 2024-2029.
Kedatangan Pasangan HERO di halaman kantor KPU disambut Ketua KPU Jafar Siddik Pohan dan Komisioner untuk menuju aula untuk di pemeriksaan berkas terkait persyaratan Paslon.

Dalam konferensi pers Ellya Rosa mengatakan, Pasangan HERO akan tetap memenuhi arahan dan peraturan dari KPU dalam setiap tahapan kampanye yang akan berjalan dan berharap” dapat menerima Visi dan Misi mereka ke depan, katanya.
“Sejauh ini kesiapan timnya sudah maksimal untuk pemenangan pasangan HERO dan salah satu visi-misi pasangan HERO di Pilkada Tahun 2024 ini adalah membangun Kabupaten Labuhan batu yang bersih, tegasnya

Ketua KPU Labuhan batu Zafar Sidik Pohan mengatakan, Pihaknya masih akan terus menunggu hingga pukul 23:59 WIB nanti untuk Paslon mendaftar.
“Pasangan calon sudah ada dua mendaftar sampai hari ini dan KPU masih menunggu pasangan calon lainnya untuk mendaftar hingga pukul 23:59 WIB malam nanti,” ujarnya .(Addara)