Medan,BN -Gubernur Sumatera Utara HT Erry Nuradi MSi menyambut gembira pelaksanaan peringatan hari pahlawan nasional Patimura 200 tahun yang dilaksanakan oleh Pemuda Maluku Indonesia bersatu ( PMIB) Sumatera Utara di lapangan benteng Medan ( 13/5).
Gubsu mengatakan melalui peringatan hari pahlawan nasional Patimura, masyarakat Sumut dapat mengetahui bagaimana seorang pemuda berani mengorbankan jiwa dan raganya demi melawan penjajah dan menjadi pelopor kemerdekaan.
Dia juga menambahkan Rangkaian perjuangan Patimura kiranya dapat menggugah kita semua untuk terus mencintai bangsa Indonesia.
Sebagai sebuah bangsa kita juga harus menghargai jasa jasa para pahlawan. Apa ya kita buat pada negara ini sebagai tindak lanjut perjuangan pahlawan kita.
“Para pahlawan sudah menyerahkan jiwa raganya demi kemerdekaan dan kita sudah menikmati kemerdekaan itu. Namun cita cita para pahlawan belum sepenuhnya tercapai. Menjadi kewajiban kita khususnya generasi muda.untuk melanjutkan perjuangan mereka sebagai pahlawan pembangunan” ujarnya.
Gubsu mengajak setiap warga untuk terus mengibarkan semangat kepahlawanan. Karena Masa depan bangsa yg indah tidak akan terwujud tanpa kerja keras.
Sementara itu Ketua Pemuda Maluku Indonesia Bersatu (PMIB) sumatera utara Fitri Oktavia Noya mengatakan acara peringatan pahlawan nasional dari pemuda Maluku dimaksudkan untuk mengajak pemuda pemuda di sumatera utara untuk bangga dengan. Terhadap pahlawan nasional khususnya pattimura. Peringatan ini juga sebagai bentuk rasa bangga dan sebagai even silaturrahmi bagi seluruh etnis yang ada di Sumatera Utara.
Fitri menambahkan peringatan pahlawan nasional sebenarnya dilakukan setiap tahun dan peringatan 200 tahun menjadi lebih istimewa karena diisi dengan berbagai kegiatan berupa jalan sehat, senam jantung, fashion show, pengobatan gratis.
Peringatan hari pahlawan nasional patimura di hadiri oleh sejumlah tokoh masyarakat asal Maluku diantaranya Joni Waas Ja Ferdinandus.
Acara yang berlangsung sejak pagi hari di isi juga oleh lucky draw. Gubsu mendapat kehormatan mencabut pemenang utamanya. (ndo)