PKM Kualo Sejati Lakukan Simulasi UNBK Pendidikan Nonformal

BANYUASIN l bongkarnews.com – Dalam rangka persiapan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) untuk paket C setara paket B setara SMP dan paket C setara SMA dilakukan geladi bersih, salah satunya adalah PKBM Kualo Sejati melakukan simulasi UNBK dalam rangka mempersiapkan peserta paket B dan Paket C yang akan di gelar pada 12 April sampai 16 April 2019 mendatang.

Pelaksanaan simulasi berlangsung di SMK 1 Tanjung Lago kecamatan tanjung lago banyuasin sumsel minggu 10-03-2019 dengan menggunakan semua fasilitas yang telah dipersiapkan panitia, Untuk mengikuti geladi bersih termasuk UNBK nantinya.

Bacaan Lainnya

Kepala Sekolah SMKN 1 Tanjung Lago Hasmarudin, S. Pd, MM saat dibincangi mengatakan memberikan dukungan dan bantuan penuh agar kegiatan simulasi ini dapat berjalan sesuai dengan instruksi kemendikbud.

“Ya.. Kita memberikan upaya maksimal termasuk menyiapkan fasilitas terkait dengan pelaksanaan UNBK ini, salah satunya pagi ini karena mati lampu maka kita sudah menghidupkan genset untuk pasukan listrik”, katanya.

Sementara itu Zarwini, S. Pd. Selaku pengelola PKBM Kualo Sejati mengatakan sangat berterima kasih atas dukungan dan bantuan dari kepala sekolah SMKN 1 Tanjung Lago.

“Alhamdulillah, simulasi UNBK hari ini berjalan dengan lancar, sebagai pengelola PKBM Kualo Sejati kami sangat berterima kasih atas bantuan yang telah diberikan kepala sekolah dan staff juga kepada semua pihak yang telah membantu  kegiatan simulasi hari ini”, terangnya.

Pantauan di lokasi pelaksanaan UNBK terlihat antusias peserta paket B dan Paket C yang mulai berdatangan dan masuk ke ruangan Laboratorium Komputer SMKN 1 Tanjung Lago, peserta paket B dan Paket C yang datangnya dari berbagai desa yang ada di wilayah kecamatan Tanjung Lago.

Suprapti (34) Salah satu peserta paket C yang berasal dari Desa Sumber Mekar Mukti sempat mengeluhkan kondisi jalan yang mereka tempuh untuk mengikuti simulasi UNBK ini karena jalan yang mereka lewati cukup jauh bahkan harus berangkat dari subuh serta berjibaku dengan lumpur.

“Karena simulasi ini penting mas, agar nantinya pada saat ujian pada april nanti bisa lancar”, ujarnya.(MD)

Pos terkait