HUT RI ke-73, Toga Naipospos Rajai Futsal Piala KMBKS

SORONG | bongkarnews.com – Dalam rangka memeriahkan HUT RI ke-73, Suku Etnis Batak Kota Sorong, yang dikenal dengan nama KMBKS (Kerukunan Masyarakat Batak Kota Sorong) menggelar acara pertandingan Olah raga Futsal antar marga di lapanga Alam Futsal, Jln Harapan Indah, Kota Sorong.

Acara yang diikuti 34 utusan marga Suku yang ikut berpartisipasi dalam semua cabang olahraga yang di pertandingan, sementara utusan marga yang ikut cabang Futsal sebanyak 14 marga. Sang Duet striker murni Napospos, Bornok Banjarnahor dan Vemry Banjarnahor yang merupakan abang-adek.

Bacaan Lainnya

Skor pertandingan Futsal Toga Naipospos VS Toga Sihombing 5:2. Ditempat terpisah, Ketua Suku Batak KMBKS, DR Togar Manurung melalui Panitia kegiatan menyatakan tujuan kegiatan KMBKS ini adalah menjalin hubungan harmonis antar marga Batak se Kota Sorong dan Orang Batak Kota Sorong ikut ambil andil dalam HUT RI ke-73 sebagai aset Pemerintah Kota Sorong.

“Bravo KMBKS” merupakan Yel-yal dikumandangkan sahut sahutan dalam acara tersebut baik para peserta dan panitia. (Dertien Siagian)

Foto : Kepala Suku Batak KMBKS DR Tagor Manurung menyerahkan piala bergilir kepada sang kapten

Pos terkait